Ternyata Jenis Kulit ada Beberapa Jenis, Berikut Penjelasannya
Ada berapa jenis kulit yang Anda ketahui? Ternyata jumlahnya mencapai 16 jenis. Dr. Leslie Baumann, M.D., seorang ahli dermatologi di balik brand Baumann Cosmetic Dermatology memperkenalkan 16 tipe kulit yang masing-masing ditandai empat ciri.
Bahkan kulit sensitif saja banyak sub-tipenya. Berikut Penjelasannya
1. OSPW (Oily – Pigmented – Sensitive – Wrinkled)
Jenis kulit yang pertama ini ditandai dengan jerawat, kemerahan, dan kecenderungan untuk mengalami ruam. Warna kulit tidak merata dengan penggelapan (pigmentasi) dan kerutan halus di bagian-bagian yang sering mengalami inflamasi.
Jenis kulit ini rentan penuaan dini. Penyebab utamanya adalah paparan sinar matahari berlebih dan kebiasaan merokok.
2. OSPT (Oily – Sensitive – Pigmented – Tight)
Tipe kulit yang ini ditandai dengan kemerahan, jerawat, minyak berlebih di area tertentu, penggelapan, namun tidak mudah berkerut. Jumlah garis halus di dahi, sudut mulut, dan mata tampak lebih samar daripada pemilik jenis kulit OSPW. Namun pigmentasi cenderung lebih parah.
3. OSNW (Oily – Sensitive – Non-pigmented – Wrinkled)
Jenis kulit sensitif, berjerawat, dan berminyak yang mudah mengalami penuaan dini. Pasalnya, tipe kulit ini tidak terlindung dari pigmentasi yang sebenarnya berfungsi untuk melindungi kulit dari efek merusak sinar matahari berlebih.
4. OSNT (Oily – Sensitive – Non-pigmented – Tight)
Ini adalah tipe kulit sensitif yang lebih ringan jika dibandingkan OSNW, OSPT, dan OSPW. Meskipun mudah berjerawat dan iritasi, jenis kulit sensitif ini tidak mudah mengalami penggelapan atau gejala penuaan dini lainnya. Anda hanya menerapkan gaya hidup yang sehat dan kulit sensitif Anda akan lebih ‘ramah’ setelah melewati masa remaja.
5. DSPW (Dry – Sensitive – Pigmented – Wrinkled)
Jenis kulit sensitif yang kering juga ada, lho. Ada juga kulit yang tidak berminyak, namun bermasalah dengan jerawat dan ruam kemerahan. Tipe kulit yang satu ini juga mudah mengalami penggelapan, flek hitam, dan keriput.
6. DSPT (Dry – Sensitive – Pigmented – Tight)
Tipe kulit kering dan sensitif yang mudah mengalami penggelapan, namun tidak mudah keriput. Anda perlu tabir surya atau pelembap yang dilengkapi SPF tinggi untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari yang berlebihan. Pasalnya, lapisan pelindung kulit Anda tidak terlalu bagus.
7. DSNW (Dry – Sensitive – Non-pigmented – Wrinkled)
Masalah utama jenis kulit yang satu ini adalah kekeringan, iritasi, dan garis-garis halus. Namun ketahanannya terhadap pigmentasi yang disebabkan paparan sinar matahari berlebih cukup baik.
8. DSNT (Dry – Sensitive – Non-pigmented – Tight)
Kekeringan, jerawat, dan ruam kemerahan merupakan masalah utama tipe kulit DSNT. Namun Anda tak perlu terlalu khawatir dengan pigmentasi dan garis-garis halus. Pastikan saja kulit selalu lembap dan tidak sampai mengalami dehidrasi.